span 1 span 2 span 3

Apa itu Point of Sales Software & Manfaatnya..?

Apa itu Point of Sales Software & Manfaatnya..?

Pernahkah anda bayangkan bagaimana sebuah toko retail mengatur seluruh alur keuangan dan persediaan produk dengan ratusan bahkan ribuan cabang toko di Indonesia? Tentu anda tidak mengira bahwa setiap hari ada akuntan khusus yang saling bertemu dan melaporkan keuangan masing-masing toko bukan? Tentu saja. toko-toko retail dengan penjualan produk (bukan jasa) sudah memiliki satu jaringan khusus yang mengurusi bagian alur keuangan serta mengontrol stok produk yang tersedia sehingga semuanya bisa termonitor dengan jelas. Adalah Point of Sales Software atau aplikasi POS yang digunakan untuk mendukung transaksi jual beli di toko-toko retail sehingga semua transaksi bisa terpantau dengan jelas. Di Indonesia sendiri, penggunaan POS sudah lumrah ditemukan karena efisiensinya tersebut. Di bawah ini adalah pengertian mengenai Point of Sales Software Indonesia beserta manfaat-manfaat yang bisa anda dapatkan. 

Pengertian Point of Sales Software 

POS biasa juga disebut dengan aplikasi kasir adalah aplikasi atau software yang digunakan untuk mendukung transaksi langsung dengan penjual di berbagai toko retail yang memiliki banyak cabang. POS juga bisa diartikan sebagai sebuah perpaduan antara tempat kasir (check-out counter) dengan mesin kasir (chash register) di mana pada titik inilah transaksi penjualan sebuah produk berakhir. 

Aplikasi POS sendiri hadir sebagai langkah efisiensi dalam menangani penjualan produk kepada para konsumen. Jika dahulu toko-toko retail hanya menggunakan kalkulator manual atau komputer dengan software yang belum terintegrasi, maka POS hadir sebagai inovator untuk menjawab pertumbuhan toko-toko retail yang terus bertambah. 

BACA JUGA : POS System Untuk Kemudahaan Mengelola Toko Retail Anda.

Lalu apa saja manfaat Point of Sales Software Indonesia? 

Manfaat Point of Sales Software 

Beberapa manfaat POS secara umum adalah sebagai berikut: 

  • POS akan mendata secara detail setiap transaksi yang terjadi pada tiap-tiap cabang retail yang sudah dikonfigurasikan sebelumnya. Selain itu, POS juga akan menyediakan laporan ringkasan dalam satu periode tertentu jika satu saat dibutuhkan kembali. 

  • Fungsi POS selanjutnya adalah melakukan pengecekan terhadap stok barang produksi secara otomatis. Hal ini akan mengurangi kecurangan para pegawai karena setiap stok sudah di awasi. 

  • POS juga mampu memberikan laporan secara real-time atau langsung sesuai dengan keadaan di lapangan. 

  • Jika anda ingin mengganti satu harga produk, POS akan melakukannya untuk anda secara cepat dan efisien. Anda hanya perlu masuk ke kategori barang tersebut berada dan kemudian pos akan memberikan datanya ke seluruh terminal toko retail cabang anda. 

  • Mempersingkat proses transaksi dengan konsumen juga menjadi fungsi POS. 

Jika anda berniat mengaplikasikan sistem POS ke dalam sistem anda, maka anda perlu memilih perusahaan yang terpercaya dalam penyediaan Point of Sales Software Indonesia. Anda bisa memilih Soltius sebagai mitra dalam penyediaan sistem POS dalam bisnis retail anda. Selain beberapa manfaat di atas, Soltius juga menyediakan fitur lain yang membuat kontrol terhadap retail menjadi semudah mengetikkan kata kunci. Anda bisa mendapatkan info mengenai kuantitas produk yang dipasarkan sehingga kejadian “kehabisan stok” tidak ada dalam kamus anda. selia itu, Point of Sales Software Indonesia dari Soltius juga akan memberikan rekomendasi harga yang tepat untuk setiap produk yang anda jual karena POS dari Soltius memantau langsung naik turun pasar yang cenderung fluktuatif. 

So, Soltius Indonesia memang selalu hadir memberikan solusi bagi perusahaan serta bisnis Anda. Ketahui lebih detail dengan mengklik link berikut ini : https://www.soltius.co.id/id/special-offer/read/pos-system-software

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya : Point of Sales Software Indonesia.

Other News

May 21, 2024
Panduan Lengkap untuk Memahami Private Cloud dan Public Cloud
Apr 30, 2024
10 Fitur Rekomendasi Software Perkantoran yang Perlu Digunakan oleh Bidang Perho...