span 1 span 2 span 3

3 Contoh Penerapan Big Data dalam Bisnis Startup

3 Contoh Penerapan Big Data dalam Bisnis Startup

Contoh penerapan Big Data – Saat ini banyak orang yang bisa mengakses internet dari smartphone, tablet maupun perangkat lainnya sehingga hal tersebut menghasilkan data yang cukup besar. Maka jangan heran jika saat ini memanfaatkan Big Data menjadi modal investasi bagi perusahaan bisnis. 

Big Data ini digambarkan dengan volume data yang besar baik itu data terstruktur maupun yang tidak terstruktur.  Sebagian besar nilai perusahaan besar ini berasal dari data yang terus dianalisis dengan tujuan untuk bisa menawarkan pelayanan yang lebih baik untuk melayani pelanggan. Analisis yang dilakukan juga bertujuan untuk mengembangkan produk maupun menghasilkan fitur baru. 

Tanpa analisis yang tepat ini membuat apa yang dihasilkan dan dikeluarkan oleh perusahaan ini tidak bisa tepat sasaran. Teknologi Big Data saat ini pun banyak digunakan dalam perusahaan startup atau rintisan.  Penerapan Big Data dalam perusahaan startup ini memberikan banyak manfaat dan keuntungan untuk perusahaan startup itu sendiri. Berikut ini adalah contoh penerapan Big Data dalam bisnis Startup yang penting untuk Anda perhatikan:

Personalisasi Banyak Data

Contoh penerapan Big Data pada startup yang pertama adalah personalisasi banyak data.  Jika teknologi sebelumnya membuat personalisasi data sulit dan lama dilakukan dengan teknologi Big Data ini semua terasa lebih mudah. 

Tujuan personalisasi data ini adalah untuk improvisasi sekaligus mampu meningkatkan kepuasan pengguna dari bisnis startup tersebut. Dengan penerapan ini bisnis bisa memanfaatkan data kemudian menghadirkan berbagai macam penawaran menarik karena kebutuhan para pengguna bisa terbaca dengan jelas.

Baca Juga: Menyimak Kembali Klasifikasi Teknologi Big Data dan Jenis Data yang Penting Anda Tahu!

Pelacakan dan Kebiasaan Pelanggan

Penerapan selanjutnya adalah pelacakan dan juga kebiasaan pelanggan. Dengan penerapan ini perusahaan bisa mudah dalam menawarkan sesuatu karena hal itu berhubungan dengan apa yang dibutuhkan oleh pengguna. Misalnya saja adalah startup travel, dengan menerapkan Big Data ini bisa langsung menyasar ke pelanggan yang kriterianya sama. Startup travel mampu menawarkan hotel, tiket dan juga wisata ke pelanggan yang tepat.

Penerapan Dalam Startup Transportasi Online

Contoh penerapan Big Data masing-masing perusahaan startup ini berbeda. Oleh sebab itu solusi yang diberikan oleh Big Data juga bisa berbeda dilihat dari jenis bisnis, konsumen maupun wilayah dimana bisnis tersebut didirikan. Startup yang fokusnya di bidang transportasi online ini pun banyak yang menggunakan teknologi Big Data ini. Dengan Big Data startup tersebut mudah mendapatkan data dari konsumen. Dengan data tersebut bisa digunakan untuk meningkatkan pelayanan dan juga melakukan inovasi pada pelayanan.

Penerapan Big Data pada startup membuat perusahaan rintisan tersebut mampu mengetahui aktivitas maupun mengetahui kecenderungan yang banyak dilakukan oleh pelanggan.  Dengan hal tersebut mereka akan bisa memberikan rekomendasi yang tepat untuk pelanggannya seperti gratis ongkir, voucher maupun potongan harga dan sebagainya. 

Artikel Lainnya: Apa itu Big Data Indonesia?

Cara Big Data menganalisa aktivitas pelanggan adalah setelah melakukan transaksi. Melihat dari riwayat transaksi yang dilakukan teknologi ini akan memberikan rekomendasi yang bisa dilakukan oleh startup dimana hal ini masih berhubungan dengan riwayat transaksi tersebut. Inovasi tersebut mereka lakukan untuk memuaskan pelanggan dan hanya bisa dilakukan jika perusahaan mengimplementasikan Big Data di dalam perusahaan mereka.

Buat bisnis lebih maju dan berkembang dengan mengimplementasikan Big Data ke perusahaan Anda. Anda bisa menggunakan solusi Big Data dari SOLTIUS untuk mengatasi masalah dalam bisnis dan membuatnya berkembang sesuai dengan harapan Anda.  

Dengan solusi Big Data dari kami perusahaan Anda bisa membuat keputusan lebih cepat, tepat dan akurat. Bahkan bisnis Anda akan semakin percaya diri berkat analytic yang tepat dan cepat dari Big Data ini. Semoga beberapa contoh penerapan Big Data diatas bermanfaat untuk Anda, silahkan hubungi kontak kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut atau klik tautan berikut ini: https://www.soltius.co.id/solutions-by-products/data-management

Other News

Apr 30, 2024
10 Fitur Rekomendasi Software Perkantoran yang Perlu Digunakan oleh Bidang Perho...
Apr 23, 2024
Kenali Apa itu Supply Chain Management untuk Perusahaan