span 1 span 2 span 3

4 Fakta SAP Business One yang Wajib Anda Tahu!

4 Fakta SAP Business One yang Wajib Anda Tahu!

SAP Business One - Teknologi saat ini semakin berkembang dengan pesat dimana banyak yang memanfaatkannya untuk menjalankan operasional bisnis agar lebih efektif dan juga efisien. Di era digitalisasi seperti saat ini komputerisasi saja tidak cukup, alasannya adalah sistem pada komputer tidak saling terintegrasi yang mana menyebabkan human errors akan sangat mungkin terjadi.  Oleh sebab itulah bisnis membutuhkan sistem yang terintegrasi satu sama lainnya agar mudah dalam melakukan pengontrolan dan data yang disajikan benar-benar real time atau sesungguhnya.

Salah satu sistem yang bisa dimanfaatkan untuk menciptakan operasional bisnis yang saling terintegrasi adalah SAP Business One. SAP ini menjadi software solusi ERP dengan modul lengkap yang mana tidak bermanfaat bagi perusahaan besar saja, namun perusahaan menengah dan berskala kecil bisa menggunakan SAP ini untuk mengembangkan bisnis.

 

Fakta SAP Business One

Sebelum menggunakan SAP Business One, ada baiknya jika Anda tahu fakta apa saja yang dimilikinya sehingga dengan mengetahui fakta-fakta tersebut Anda bisa menjadi tahu apakah software SAP benar-benar tepat untuk diimplementasikan ke perusahaan Anda atau tidak. Simak beberapa faktanya berikut ini:

  1. Mudah digunakan

Fakta pertama adalah SAP ini mudah digunakan baik itu untuk bisnis kecil, menegah, maupun besar. Salah satu alasan perusahaan yang belum mau mengimplementasikan SAP ke dalam bisnisnya dikarenakan mereka menganggap bahwa SAP ini sulit diimplementasikan, dibutuhkan waktu lama untuk memahami bagaimana cara mengoperasionalkannya, dan lain sebagainya. Semenjak ada Business One ini pebisnis bisa menjalankan bisnis terintegrasi tanpa harus ribet, perusahaan juga tidak perlu memakan waktu lama untuk memulai program pelatihan IT yang berkepanjangan.

  1. Perusahaan yang cocok

Ada beberapa perusahaan yang dianggap cocok untuk bisa mengimplementasikan Business One beberapa diantaranya adalah chemicals, otomotif, consumer produk, retail, wholesale distribution, servis profesional, healthcare, farmasi, teknologi, mesin dan komponen industri, media, dan masih banyak lagi lainnya. Bisa dikatakan bahwa hampir semua jenis perusahaan bisa masuk dan cocok menggunakan software ini.

  1. Menjadi Solusi Terintegrasi

Fakta selanjutnya adalah bisa dijadikan sebagai solusi yang terintegrasi karena fungsinya sesuai standar.  Tidak ada biaya yang berlebihan untuk bisa memaksimalkan fungsi dari bisnis tersebut. Perusahaan juga bisa mengintegrasikan fungsi bisnis dalam aplikasi tunggal yang bisa menghubungkan seluruh karyawan unit bisnis, melihat bisnis secara 360 derajat, dan tentunya bisa dijadikan sebagai peningkat kendali.

  1. Cocok bagi Perusahaan yang Berkembang Pesat

Salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan adalah apakah software ini cocok digunakan untuk perusahaan yang sedang berkembang dengan pesat atau tidak. Jawabannya adalah ya. Business One ini menjadi solusi bagi perusahaan yang kebutuhan bisnis semakin kompleks dan semakin banyak karyawan yang bergabung bersama dengan tim. Software ini juga bisa mendukung keinginan perusahaan menapaki tingkat bisnis mulai dari kelas menengah sampai dengan skala besar.

  1. Sangat Fleksibel

Fakta yang terakhir adalah software Business One ini sangat fleksibel dimana ada beberapa modul dan add-on yang bisa diakses melalui iPhone, iPad, maupun Android. Semua software tersebut didesain secara khusus sehingga Anda bisa mengakses data bisnis kapan saja dan dimana saja.

Dengan menggunakan software ini akan banyak sekali manfaat yang bisa Anda dapatkan beberapa diantaranya adalah membuat sistem operasional menjadi lebih transparan, melihat dan mengatur pengelolaan sumber daya manusia lebih efektif dan efisien, melakukan monitoring penjualan dan biaya yang dikeluarkan, dan masih banyak lagi lainnya. Oleh sebab itu jika perusahaan Anda belum menggunakan SAP Business One ini ada baiknya jika mulai menggunakannya, bersama dengan vendor SAP terpercaya operasional bisnis lebih mudah dan lebih berkembang pesat.

Artikel Menarik Lainnya :

Other News

May 21, 2024
Panduan Lengkap untuk Memahami Private Cloud dan Public Cloud
Apr 30, 2024
10 Fitur Rekomendasi Software Perkantoran yang Perlu Digunakan oleh Bidang Perho...