span 1 span 2 span 3

5 Manfaat Point of Sales Software Indonesia untuk Bisnis Ritel

5 Manfaat Point of Sales Software Indonesia untuk Bisnis Ritel

Bagi beberapa bisnis ritel, software Point of Sales atau POS bukan lagi hal yang asing. Pasalnya software ini merupakan program pelengkap bagi sistem kasir untuk melakukan penghitungan jumlah harga produk dan berbagai urusan keuangan lainnya, mulai dari menghitung jumlah profit harian, memasukkan potongan harga diskon, hingga membuat daftar laporan.

Dan bagi Anda yang belum mengetahui lebih jauh seputar manfaat dari program ini, sebaiknya baca dulu ulasan di bawah ini seputar 5 manfaat Point of Sales Software Indonesia. Berikut ulasan lengkapnya:

Mempermudah Pengelolaan Barang Bisnis Ritel

Software Point of Sales atau POS ini dapat mengelola penjualan pada seluruh cabang toko usaha Anda. Seluruh produk bisa di-update secara real time, baik dari segi harga ataupun stok barang hanya dengan satu sistem POS yang sudah terintegrasi. Anda juga bisa melihat seluruh transaksi penjualan di setiap toko sehingga bisa memperhitungkan persediaan stok barang dan mengetahui kapan harus menambahkan stok.

Hal ini tentu sangat diperlukan demi menjaga reputasi toko. Karena tak jarang beberapa pelanggan akan kecewa apabila sebuah toko kehabisan stok produk padahal antrian masih panjang. Dan dengan menggunakan software POS, Anda juga bisa melihat seluruh jumlah transaksi, mulai dari jumlah penjualan harian, bulanan, hingga tahunan.

Menyediakan Layanan Self Service bagi Konsumen

Software POS sebenarnya bisa melakukan hal yang lebih hebat dari hanya sekedar menghitung jumlah produk yang dibeli konsumen. Jika Anda mau, sistem ini sangat memungkinkan untuk memberi layanan self service bagi pelanggan. Dengan layanan seperti ini, pelanggan tidak perlu lagi repot-repot mencari pegawai toko untuk menanyakan atau menjumlah harga.

Pelanggan juga bisa memilih produk yang diinginkan melalui tablet atau layar komputer yang Anda sediakan dan nantinya langsung terbaca oleh kasir untuk kemudian melakukan pembayaran.

BACA JUGA : Point of Sales Software yang Wajib Dimiliki Bisnis Retail.

Melayani Penjualan secara Online

Untuk mengikuti perkembangan zaman, software POS juga sudah bisa diintegrasikan dengan aplikasi e-commerce atau toko online pribadi Anda. Dengan demikian, sistem checkout barang atau proses penghitungan harga dapat dilakukan melalui software POS dan seluruh datanya akan langsung masuk ke database usaha Anda.

Dan dengan cara ini pastinya transaksi online bisa lebih mudah dan seluruh pembuatan laporan keuangan akan lebih efisien karena data-datanya sudah secara otomatis terbuat.

Meningkatkan Keamanan Data Pelanggan

Keamanan data pelanggan adalah hal terpenting dalam setiap proses transaksi Anda. Seperti misalnya ketika pelanggan menggunakan kartu kredit untuk pembayaran, tentunya data-data terkait kartu kredit tersebut sangat rentan disalahgunakan. Dan dengan adanya sistem POS maka seluruh data transaksi akan disimpan dalam penyimpanan cloud dan bukan di dalam komputer sehingga lebih aman.

Layanan cloud POS juga memungkinkan seluruh proses penyimpanan data dilakukan secara offline tanpa koneksi internet. Sehingga walaupun koneksi internet terputus, Anda tetap bisa melakukan transaksi dengan lancar dan aman. Dan nantinya seluruh data akan kembali disingkronisasikan ketika komputer sudah online.

Laporan Penjualan yang Akurat

Jika sebelumnya laporan penjualan harus dibuat secara manual dengan mengelompokkan data satu per satu. Maka dengan adanya software POS semua itu bisa dilakukan secara otomatis. Bahkan untuk semua hitungannya akan lebih akurat karena otomatis dilakukan oleh sistem. Sehingga laporan penjualan usaha Anda juga akan lebih akurat, cepat, dan efisien.

Demikianlah ulasan seputar manfaat Point of Sales Software Indonesia yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat!

Artikel Menarik Lainnya : 

 

Other News

Apr 30, 2024
10 Fitur Rekomendasi Software Perkantoran yang Perlu Digunakan oleh Bidang Perho...
Apr 23, 2024
Kenali Apa itu Supply Chain Management untuk Perusahaan